Sabtu, 22 Maret 2014

Cara Mencari Solusi dari Media Online dengan Pandangan, Pemahaman yang Selektif

"Bismillahirahhmaanirahim"



         Saudara-saudara seiman baik Ikhwan maupu Akhwat marilah kita bersama-sama menyikapi permasalahan-permasalahan teladan hidup dalam agama yang kita cintai dan kita sayangi. Dalam hal ini saya ingin menganjurkan kepada saya, anda, atau admin yang mempunyai referensi-referensi pandangan teladan hidup dalam ISLAM, jika kita sering membaca referensi-referensi tersebut pasti banyak permasalahan dan solusi mengenai permasalahan hidup yang kita alami dari membaca referensi permasalahan-permasalahan hidup umat ISLAM yang telah dituangkan dalam tulisan-tulisan dengan tujuan agar permasalahan-permasalahan hidup kita bisa lebih baik dan mendapatkan solusi dari referensi-referensi pandangan hidup menurut ISLAM.

Hal pertama yang ingin saya sampaikan adalah referensi-referensi tersebut jika kita kaji dengan permasalahan hidup kita pastinya akan lebih baik dengan adanya referensi-referensi tersebut tetapi hal yang disayangkan adalah pandangan pembaca yang mengaitkan referensi tersebut dengan permasalahan hidupnya.
contohnya permasalahan antara suami-istri, jika suatu rumah tangga tanpa ada komunikasi yang baik antara suami dan istri maka masalah yang akan dihadapi tidak akan terdapat solusi yang harus diselesaikan, dengan begitu salah satu dari suami atau istri akan mencari solusi dan referensi-referensi mengenai permasalahan mereka melalui media internet berupa bacaan mengenai permasalahan-permasalahan rumah tangga yang dapat diteladani pada pengalaman-pengalaman terdahulu.

Jika Suatu keluarga tidak menemukan solusi dari masalahnya maka mereka akan mencari solusi mengenai permasalahan-permasalahan tersebut dengan membaca cara menyelesaikan suatu perkara rumah tangga mereka. Maka dari itu hal yang perlu diperhatikan adalah adanya kombinasi antara kelebihan dan kekurangan tentang referensi yang dibaca, misalnya Istri mencari bacaan mengenai kepentingannya sendiri dan suamipun begitu atau seorang laki-laki mencari referensi mengenai permasalahnnya sendiri atau wanita mencari referensi mengenai permasalahnnya sendiri, Hal ini daapat menyebabkan sesenjangan antara keduanya. Sedang kita tahu di dunia terdapat dua msalah yang sering manusia hadapi antara kebaikan dan keburukan atau kelebihan dan kekurangan, Jika pembaca selektif dan memahami permasalahan tersebut maka pembaca mampu mengetahui solusi apa yang tepat untuk menyelesaikan masalah yang ia hadapi.

Maka dari itu saya anjurkan marilah kita bersama-sama memahami suatu masalah dengan sebenar-benarnya
karena suatu masalah itu ada sebab dan ada akibat, Kemudian disamping itu penyedia referensi-referensi hanya memunculkan masalah-masalah perempuan dan solusinya saja atau sebaliknya. jadi pembaca kadang menemui solusi dari permasalahnnya tanpa memahami apa yang ada pada permasalahan laki-laki, tetapi jika penyedia Media bacaan memunculkan bacaan permasalahan perempuan dan dibarengi dengan permasalahn Laki-laki, Isya Allah yang membaca akan mengerti keadaan satu sama lain antara perempuan atau sang istri dan laki-laki atau sang suami, sehingga pemahaman masalah tersebut dapat diatasi dengan satu solusi yang baik dalam permasalahan-permasalahan mereka. Satu hal lagi jika keduanya sama-sama memahami referensi tersebut pasti tercapai solusi permasalahan mereka tapi jika hanya salah satu dari mereka yang memahami maka akan sulit tercapainya solusi yang diharapkan. semoga Admin memperkenankan bacaan yang disajikan bukan hanya untuk laki-laki saja atau sebaliknya tetapi dibarengngkan dengan permasalahan keduanya yaitu laki-laki dan perempuan agar saling memahami satu sama lain.



Harap dimaklumi !!! Insya Allah semoga Bermanfaat !!!

"Kesimpulannya adalah penyedia atau pembaca yang budiman jangan mengait-ngaitkan masalah kalian dengan referensi-referensi pandangan hidup dalam ISLAM hanya untuk salah satu pihak saja tetapi bagaimana caranya suatu permasalahan tersebut dikaitkan dengan tujuan dan kepentingan  bersama".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar